Jika Juara Dunia MotoGP 2023 Malam Ini, Jorge Martin Bakal Gabung Bagnaia di Ducati Musim Depan


Sumber Crash

KOMPAS.comJorge Martin dikabarkan bakal mendapat kursi di tim pabrikan Ducati musim depan bersama Francesco Bagnaia jika malam ini mampu menjadi juara dunia MotoGP.

MotoGP Valencia yang merupakan balapan pamungkas musim ini akan digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, pada Minggu (26/11/2023) malam ini pukul 21.00 WIB.

MotoGP Valencia 2023 bakal menjadi momen penentuan siapa yang berhak atas singgasana juara dunia musim ini, Francesco Bagnaia atau Jorge Martin.

Baca juga: Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2023: Martin Menang, Persaingan Gelar Berlanjut

Jorge Martin terus memberikan tekanan kepada Bagnaia sampai balapan pamungkas usai tampil sebagai pemenang sprint race, Sabtu (25/11/2023).

Pebalap tim Prima Pramac Racing itu sukses menjuarai sprint race MotoGP Valencia 2023, sedangkan Bagnaia finis di urutan kelima.

Bagnaia saat ini masih memimpin klasemen dengan nilai 442. Rider tim Ducati Lenovo itu terpaut 14 poin dengan Jorge Martin yang menghuni peringkat kedua.

Situasi di klasemen membuat Bagnaia di atas angin. Pebalap asal Italia itu punya peluang besar mempertahankan gelar juara dunia MotoGP.

Di lain sisi, Jorge Martin juga masih berpotensi menyalip Bagnaia dan merebut takhta juara dunia musim ini.

Baca juga: MotoGP Valencia 2023: Skenario Juara Dunia, Bagnaia dan Martin Panas

Ketika persaingan menuju singgasana juara dunia MotoGP 2023 memasuki titik terpanas, kabar mengejutkan muncul terkait masa depan Jorge Martin.

Menurut laporan Crash, Jorge Martin bakal mendapat kursi di tim pabrikan Ducati musim depan jika malam ini ia mampu menjadi juara dunia.

Jika Jorge Martin sukses meraih gelar juara dunia MotoGP 2023, Ducati disebut bakal menduetkan dirinya dengan Francesco Bagnaia musim depan.

Sementara itu, Enea Bastianini yang saat ini menjadi rekan duet Bagnaia di Ducati bakal pindah ke Pramac.

Bahkan, jika Jorge Martin sukses mengamankan gelar juara dunia musim ini, ia akan langsung berganti ke seragam merah dan melakoni tes akhir musim di Valencia, Selasa (28/11/2023) mendatang.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Sumber Crash





Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *