KOMPAS.com – Timnas basket putri Indonesia kembali mengukir sejarah. Kali ini, Srikandi Basket Merah Putih berhasil menjuarai FIBA Asia Womens Cup 2023 Divisi B.
Timnas basket putri Indonesia besutan Marlina Herawan mencatatkan hasil gemilang pada ajang FIBA Asia Womens Cup 2023 Divisi B yang digelar di Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand.
Indonesia sukses menjadi juara FIBA Asia Womens Cup 2023 Divisi B usai mengalahkan Iran 55–54 pada partai final, Sabtu (19/8/2023) sore WIB.
Baca juga: SEA Games 2023: Sejarah Tercipta, Timnas Basket Putri Indonesia Raih Emas
Tim Merah Putih sebenarnya selalu tertinggal pada dua kuarter awal.
Pada kuarter pertama, anak asuh Marlina Herawan tertinggal 12-16. Kemudian apda kuarter kedua, Henny Sutjiono dkk kembali tertinggal 24-25.
Kebangkitan Indonesia diawali pada kuarter ketiga selepas jeda.
Tim Merah Putih menutup kuarter ketiga dengan keunggulan 43–39.
Pada kuarter keempat, Iran coba mengejar. Akan tetapi, Indonesia bisa mempertahankan keunggulan dan akhirnya menang tipis 55–54.
Baca juga: Harapan Timnas Basket Putri Indonesia agar Setara Tim Putra
Hasil tersebut tak hanya membuat timnas basket putri Indonesia menjuarai FIBA Asia Womens Cup 2023 Divisi B.
Kemenangan atas Iran juga membawa tim Merah Putih lolos ke FIBA Asia Womens Cup Divisi A untuk kali pertama.
Indonesia memang menunjukkan performa impresif…